Kumuh....apaan tuh?

(Wirogunan_11/10/2019) Kumuh...? Santuuuy aja kaleee...mulai tahun 2016 pemerintah meluncurkan program Kotaku "Kota Tanpa Kumuh". Program ini merupakan program penataan kawasan kumuh menjadi kawasan yang tertata dan layak huni. Kelurahan Wirogunan mempunyai kawasan yang masuk dalam kategori kumuh sehingga menjadi salah satu sasaran program Kotaku di Kota Yogyakarta. Salah satu lokasi penataan kawasan adalah di RW 22.
Wilayah RW 22 mempunyai permasalahan terkait dengan sampah, drainase dan jalan yang rusak. Terdapat genangan setelah turun hujan. Berdasarkan musyawarah di tingkat warga diputuskan untuk mengusulkan pengadaan gerobak sampah, pembuatan drainase baru serta perbaikan jalan paving.
Kebutuhan masyarakat tersebut di tangkap Program Kotaku yang diampu oleh BKM Bhakti Wiraguna. BKM Bhakti Wiraguna membentuk Kelompok Swadaya Masyarakat (KSM) Saring 2 yang dikomandani oleh Oke Ismawan Widya Putra. KSM Saring bertugas untuk melaksanakan kegiatan pembuatan drainase serta pemasangan paving blok sepanjang 201,7 m di RT 69 RW 22 dan 437,5 m di RT 70 RW 22 serta pengadaan gerobak sampah sebanyak 2 unit untuk RT 69 dan RT 70 RW 22.

Semoga dengan penataan kawasan dari Program Kotaku dapat mengurangi permasalahan drainase dan akses jalan di Kelurahan Wirogunan.

#wirogunansemarak #semarakwirogunan #kotaku
*rk