Walikota Yogyakarta Dukung Penuh Pembinaan Atlet Sepak Bola Di Kota Yogya

Walikota Yogyakarta, Haryadi Suyuti berkomitmen akan terus mendukung pembinaan atlet sepak bola di Kota Yogyakarta. Dukungan terhadap olah raga kebanggan masyarakat Kota Yogya itu disampaikannya saat membuka kompetisi Piala Walikota Cup sepak bola tahun 2017 di Stadion Pancasila UGM, Minggu, (7/8).

Ia mengatakan pembinaan atlet sepak bola semestinya dilakukan sejak dini yang dimulai pada usia di bawah 17 tahun. “Kemahiran dalam mengulik si kulit bundar di lapangan perlu dilatih untuk menempa dan membangun karakter bertanding calon - calon atlet sepak bola di Kota Yogya” katanya

Pemerintah Kota (Pemkot) Yogyakarta bersama KONI Kota Yogya dan PSSI Kota Yogya akan selalu mencari bibit unggul guna menciptakan ruang kompetisi bagi para bibit - bibit pesepak bola Kota Yogya.

“Lewat berbagai ajang kompetisi akan lahir bintang - bintang lapangan hijau yang kelak mengharumkan nama Kota Yogya di laga sepak bola nasional bahkan internasional, ruang kompetisi perlu diciptakan karena ini menjadi bagian dari pembinaan untuk para atlet sepak bola” ungkapnya

Kompetisi ini, lanjutnya, juga dibutuhkan atlet untuk mengembangkan teknik bertanding baik yang berada pada posisi penyerang maupun penjaga gawang. “Sepak bola telah menjadi bagian dan kultur warga Kota Yogya” katanya.

Kompetisi Piala Walikota Cup sepak bola tahun 2017 diikuti oleh 22 tim. Ia berharap penyelenggaraan Turnamen Sepakbola Piala Walikota ini dapat menjadi ajang beradu prestasi bagi klub-klub di Kota Yogyakarta.

“Ini juga menjadi salah satu upaya untuk mendapatkan bibit pemain yang berkualitas dan layak diperhitungkan untuk dapat bergabung menjadi duta sepakbola Kota Yogyakarta, Untuk itu kejelian para pemandu bakat dalam menseleksi setiap pemain sangatlah kita harapkan agar nantinya pemain yang terpilih benar-benar memiliki kualitas dan sesuai kebutuhan tim.” ujarya. (Han)